Luke 16

1Yesus juga berkata kepada murid-muridNya “Ada seorang kaya yang memiliki seorang manajer, dan dia mendapat laporan bahwa manajer itu menghabiskan hartanya. 2Jadi orang kaya itu memanggil dia dan berkata kepadanya, “Hal apakah ini yang aku dengar tentang kamu? Berikan catatan keuangan yang kamu kerjakan, karena kamu tidak akan lagi bekerja sebagai manajer.”

3Manajer itu berkata dalam hati, “Apa yang harus aku lakukan, setelah tuanku mengambil pekerjaanku? Aku tidak memiliki kekuatan untuk mencangkul, dan aku malu untuk mengemis. 4Aku tahu yang akan aku lakukan, jadi ketika saya diberhentikan dari pekerjaan saya, orang-orang akan menerimaku ke dalam rumah mereka.

5Lalu manajer itu memanggil satu persatu orang yang berhutang kepada tuannya, dan dia bertanya kepada orang pertama, “berapa banyak hutangmu kepada tuanku?” 6Dia berkata, “Seratus tempayan minyak zaitun.” Dan dia berkata kepadanya, “Ambil tagihanmu, cepatlah duduk, dan tuliskan lima puluh.” 7Lalu manajer itu berkata kepada yang lain, “Dan berapa banyak hutangmu? Dia berkata, “Seratus pikul gandum.” Dia berkata kepadanya, “Ambil tagihanmu, dan tuliskan delapan puluh.”

8Lalu tuan itu memuji manajer yang tidak jujur itu karena dia bersikap cerdik. Karena anak-anak dunia lebih cerdik dalam berlaku kepada orang-orang mereka dibandingkan dengan anak-anak terang. 9Aku berkata kepadamu, carilah teman untukmu dari uang yang tidak jujur, jadi ketika uang itu lenyap, mereka akan menerimamu di tempat yang kekal.

10Ia yang setia dalam hal yang kecil, ia juga akan setia dalam hal yang besar, dan ia yang tidak jujur dalam hal yang kecil, ia juga tidak akan jujur dalam hal yang besar. 11Jika kamu belum setia dengan keuangan yang kecil, siapa yang akan mempercayakan padamu kekayaan yang sejati? 12Dan jika kamu belum setia dalam menggunakan uang milik orang, siapa yang akan memberikan padamu uangmu sendiri?

13Tidak ada hamba yang dapat melayani dua tuan, karena bisa jadi dia akan membenci salah satu dan mencintai yang lainnya, atau dia akan setia kepada salah satu dan merendahkan yang lainnya. Kamu tidak dapat melayani Tuhan dan kekayaan.

14Kemudian orang-orang Farisi, mereka yang mencintai uang, mendengar hal-hal ini, dan mereka mengejek Dia. 15Dan Dia berkata kepada mereka, “Kalian membenarkan diri kalian dalam pandangan manusia, tetapi Allah mengetahui hati kalian. Karena apa yang ditinggikan manusia dibenci oleh Allah.

16Hukum taurat dan kitab para nabi berlaku sampai kedatangan Yohanes. Dari sejak saat itu, Inijl kerajaan Allah diberitakan, dan semua orang mencoba mencapainya. 17Tetapi lebih mudah untuk sorga dan bumi lenyap daripada hal kecil dari hukum taurat menjadi tidak benar.

18Barangsiapa menceraikan isterinya dan menikah dengan wanita lain, ia berzinah, dan barangsiapa menikah dengan wanita yang diceraikan suaminya, ia berzinah.

19Ada seorang pria kaya yang berpakaian warna ungu dari kain lenan halus dan sedang menikmati kekayaannya setiap hari. 20dan ada seorang pengemis bernama Lazarus yang terbaring di depan gerbang orang kaya itu, dipenuhi oleh luka-luka, 21dan dia meminta diberi makan dari makanan yang yang terjatuh dari meja orang kaya itu—dan selain itu, anjing-anjing datang dan menjilat luka-lukanya.

22Lalu kemudian pengemis itu mati dan dibawa oleh para malaikat ke sisinya Abraham. Orang kaya itu juga mati dan dikuburkan, 23dan di dalam neraka, dia disiksa, dia memandang ke atas dan melihat Abraham di kejauhan dan Lazarus dihadapannya.

24Dan dia menangis dan berkata, “Bapa Abraham, kasihanilah aku dan kirimlah Lazarus, agar supaya dia memasukan ujung jarinya ke dalam air dan menyejukkan lidahku, karena aku menderita dalam api.”

25Tetapi Abraham berkata, “Anak, ingatlah bahwa dalam hidupmu kamu menerima hal-hal yang baik, dan Lazarus menerima hal-hal yang buruk. Tetapi sekarang dia telah nyaman disini, dan kamu berada dalam penderitaan. 26Dan disamping semuanya ini, jurang yang dalam telah ditempatkan, sehingga barangsiapa yang ingin menyeberang dari sini kepada kamu tidak akan bisa, dan tidak akan ada seorang pun yang bisa datang menyeberang dari sana kepada kami.”

27Orang kaya itu berkata, “Aku memohon padamu, Bapa Abraham, agar supaya engkau akan mengirim dia ke rumah bapaku— 28karena aku memiliki lima saudara laki-laki— supaya dia memperingatkan mereka, untuk takut datang ke dalam tempat penyiksaan ini.”

29Tetapi Abraham berkata, “Mereka telah memiliki Musa dan para nabi; biarlah keluargamu itu mendengarkan mereka.” 30Orang kaya itu menjawab, “Tidak, Bapa Abraham, tetapi jika seorang yang sudah mati dapat pergi kepada mereka, mereka akan bertobat.” Tetapi Abraham berkata kepadanya, “Jika mereka tidak mendengarkan Musa dan para Nabi, mereka tidak akan juga mau diyakinkan oleh seseorang yang bangkit dari kematian.”

31

Copyright information for IndULB